Awali Tugas, Dandim Simakrama dan Sembahyang ke Pura Batur

 Awali Tugas, Dandim Simakrama dan Sembahyang ke Pura Batur

Bangli, Balikonten.com – Mengedepankan keseimbangan komunikasi dalam menjaga kondusifitas keamanan, dilakoni Letkol Inf I Gde Putu Suwardana. Mengawali masa tugas sebagai Komandan Kodim 1626/, dia beserta jajaran bersimakrama bersama warga, Jumat (14/08) di Jaba Batur.

Saat itu, dia juga mapiuning atau memohon restu di . ini hampir dilakoni setiap sebelumnya, untuk menghormati dan kearifan lokal setempat. “Kami baru bertugas di wilayah Bangli oleh karenanya kami permisi agar diberikan kemudahan dalam menjalankan tugas,” kata Dandim.

Kedatangan rombongan Dandim, diterima oleh pengempon Pura yakni Jero Gede Batur Duuran dan Kesinoman Pura Batur. Kata Dandim, Simakrama merupakan komunikasi publik yang melibatkan masyarakat, tokoh , pemegang kebijakan adat, hingga pendeta.

Melalui pertemuan ini, pihaknya dapat bersinergi bersama seluruh pihak di Bali dalam menjaga keamanan. Sekaligus memetakan potensi gangguan keamanan ketertiban, mengingat Bangli akan menggelar pada 9 Desember .

Dia menyebutkan, informasi sementara, bahwa hanya dua calon bupati dan wakil bupati. Maka, diprediksi iklim cukup hangat. Melalui pertemuan tersebut, dia berharap mendapat informasi dalam mencegah potensi kisruh.

Jero Gede Batur Duuran menyambut hangat kedatangan Dandim seraya mendoakan semoga dalam menjalankan tugas di wilayah Bangli mendapat lindungan dari Ida, Sang Hyang Widhi/Tuhan Yang Maha Esa serta diberi kemudahan dan kelancaran. (801)

 

IKUTI KAMI DI GOOGLE NEWS UNTUK INFORMASI LEBIH UPDATE

error: Content is protected !!