DENPASAR, BALIKONTEN.COM – Serangkaian Ngeratep Karya di Pura Desa Adat Peguyangan, Polsek Denpasar Utara mepunia kepada panitia karya pada Selasa 9 Juli 2024.
Punia tersebut diserahkan oleh Bhabinkamtibmas Peguyangan I Gusti Ngurah Asiawan kepada Panitia yang diwakili Made Merta.
Kapolsek Denpasar Utara, I Putu Carlos Dolesgit, S.H. M.H., menyebut aksi ini merupakan partisipasi kepolisian untuk mendukung kelancaran dan kenyamanan umat sepanjang karya berlangsung.
“Sinergi kami bersama Desa Adat Peguyangan selama ini terjalin baik, partisipasi ini adalah bentuk rasa memiliki kami terhadap Krama Peguyangan,” ujarnya saat diwawancarai secara daring.
Punia tersebut berupa karpet dan dupa sebagai sarana sembahyang. Carlos mengapresiasi Krama Peguyangan yang turut bersinergi menjaga keamanan dan ketertiban selama karya.
Guna menjaga kelancaran karya, ia memastikan bahwa lalu lintas tetap lancar dan memberi pengawasan sebagai bentuk pengayoman kepada masyarakat.
“Ini bukan hal pertama, setiap ada kegiatan di Desa Peguyangan, terutama upacara-upacara besar, kami selalu mendampingi masyarakat. Kami turut mendoakan agar karya berjalan sidaning don, dan Krama semakin rukun,” imbuhnya.
Carlos juga memberi apresiasi kepada Bhabinktibmas Peguyangan yang selalu sigap dalam melayani masyarakat.
Peran Babhinkamtibmas ini menurutnya sangat penting, karena menjadi representasi Polri karena bersentuhan langsung dengan masyarakat, khususnya masyarakat adat.
Dalam beberapa pertemuan dengan Krama, Carlos mengingatkan bahwa Krama dapat memberi informasi seperti kritik dan saran untuk kepolisian melalui Bhabinktibmas untuk mewujudkan Polri yang presisi.