Health

OJK Gelar Donor Darah, Sembilan Penyintas Sumbang Plasma

Denpasar, Balikonten.com – Bersama Forum Komunikasi Lembaga Jasa Keuangan (FKLJK) Provinsi Bali, OJK Regional 8 Bali dan Nusa Tenggara menggelar donor darah dan donor plasma konvalesen di Jl. Wr. Supratman No.1, Denpasar Utara.

Sembilan penyintas Covid-19 menjalani donor plasma konvalesen. Mereka merupakan penyintas Covid-19 dari kalangan OJK Bali, BRI dan BPD. Sedangkan donor darah diikuti 60 peserta dari unsur OJK dan juga perbankan.

Kegiatan ini berlangsung dua hari sejak 19 Februari lalu dan berakhir hari ini. Kepala OJK Bali Giri Tribroto menerangkan kegiatan ini merupakan kegiatan sosial bagian dari program budaya kerja OJK Bali.

“Khusus untuk donor plasma konvalesen, pada hari pertama dilaksanakan screening terhadap calon pendonor untuk kemudian diambil darahnya pada hari kedua bagi yang telah lolos screening,” ujarnya Sabtu (20/2).

Sesuai standar peserta donor plasma konvalesen, peserta diutamakan laki-laki. Sedankan perempuan, dipastikan belum pernah hamil dan juga belum memiliki anak.

Mereka juga wajib menunjukkan test swab PCR negatif, bebas gejala Covid-19 selama 14 hari setelah dirawat di rumah sakit atau isolasi mandiri, serta bersedia melakukan donor pengambilan plasma konvalesen.

Giri berharap kegiatan ini dapat membantu PMI Bali dalam persediaan darah serta menyediakan plasma konvalesen untuk terapi kepada penderita Covid-19 yang masih dirawat.

Bagi masyarakat yang berminat mendonorkan plasma konvalesen, dapat mendaftarkan diri melalui website plasmakonvalesen.covid19.go.id atau melalui aplikasi Ayo Donor PMI, dan dapat menghubungi call center PMI 117 Ext 5. (801)

 

 

IKUTI KAMI DI GOOGLE NEWS UNTUK INFORMASI LEBIH UPDATE

Shares: